10 Hal Yang Dibutuhkan Untuk Jatuh Cinta

Cinta itu sangat misterius. Kita bisa saja berpapasan dengan seseorang dan tiba-tiba langsung jatuh cinta padanya. Kadang juga kita jatuh cinta pada teman baik yang selalu bersama-sama kita selama ini.
cinta

Mengapa kita jatuh cinta? Tentu saja karena kita dan orang itu memiliki 10 hal ini.

# 1. Kesamaan
Kita pasti jatuh cinta dengan seseorang yang memiliki kesamaan atau kemiripan dengan kita. Kesamaan itulah yang membuat kita merasa terhubung dengannya. Entah itu memiliki hobi yang sama, kesukaan yang sama, kemiripan karakter bahkan impian yang sama.

# 2. Cinta berbalas
Kalau kita menyukai seseorang tapi bertepuk sebelah tangan pasti awalnya akan kecewa tapi itu tidak menghentikan langkah untuk mencari pasangan sejiwa. Dan jika takdir berbaik hati mempertemukan kita dengan seseorang yang memiliki perasaan yang sama, pastilah kita bakalan jatuh cinta berat dan melihat dunia ini lebih indah.

# 3. Punya karakter impian
Kita menemukan orang yang memiliki karakter yang selama ini kita cari, kita impikan dan kita pikir bisa mengimbangi karakter kita. Misalnya kita yang cerewet suka pada orang yang karakternya lebih kalem (baca : mengapa cowok kalem digilai cewek?). Jadi setiap ketemu cowok/cewek yang "cool" bakalan panas dingin.

# 4. Secara sosial diterima
Kita punya batasan sosial sendiri pasangan seperti apa yang bakal diterima oleh lingkungan kita. Jika menemukan orang yang cocok, masih lajang, memiliki masa depan dan secara sosial diterima oleh lingkungan di mana kita banyak berada. Kita tentu secara sadar akan menghindari orang yang sudah menikah / memiliki pasangan, orang yang memiliki karakter buruk dan terlibat hal-hal ilegal (orang jahat), misalnya. Karena orang-orang seperti ini tidak bakalan diterima dalam lingkungan sosial kita (dianggap tidak pantas).

# 5. Langsung klik
Kita bisa jatuh cinta pada seseorang jika perasaan mengatakan "dialah orangnya". Perasaan serasa membuncah dan menggelora saat menatapnya. Saat dia berada di sekitar kita, menjadikan kita salah tingkah dan hati tak karuan.

# 6. Kebutuhannya terpenuhi
Kita bisa jatuh cinta pada seseorang yang memenuhi kebutuhan kita. Kita bisa jatuh cinta pada orang yang jauh lebih tua umurnya jika orang tersebut hadir menggantikan sosok orangtua kita, yang sangat kita rindukan. Atau kita bisa jatuh cinta pada seorang yang memiliki uang banyak karena dia mampu memenuhi kebutuhan kita akan materi (meski kadang dianggap matre). Atau kadang kita bisa jatuh cinta pada mentor kita karena dia selalu bisa memecahkan masalah-masalah kita.

# 7. Rasa ingin tahu
Kita bisa jatuh cinta justru pada sosok misterius yang menimbulkan rasa ingin tahu di benak kita. Kita melihatnya setiap hari tapi tidak memiliki informasi apa-apa tentangnya. Hal itu bisa membuat kita terobsesi untuk lebih mengenalnya.

# 8. X Factor
Kita tiba-tiba saja jatuh cinta pada seseorang yang menarik karena punya lesung pipit yang manis. Atau jatuh cinta pada seseorang yang memiliki mata yang teduh atau suara ketawa yang enak di dengar atau yang selalu bisa membuat kita tertawa. Ini adalah faktor x yang tak bisa ditebak karena tidak berlaku umum.

# 9. Sudah siap
Kita bakal lebih mudah jatuh cinta jika kita sudah siap untuk memiliki sebuah hubungan. Kesiapan membuat kita waspada untuk meneliti calon-calon potensial yang akan jadi pasangan kita.

# 10. Sering bersama
Kita bakalan jatuh cinta pada seseorang yang sering menghabiskan waktu bersama kita. Kebersamaan pelan-pelan bisa menumbuhkan benih-benih cinta diantara keduanya.

Itulah 10 hal yang kita butuhkan untuk jatuh cinta pada seseorang. Bagi anda yang masih mencari pasangan sejiwa, teruslah berusaha, bisa jadi pasangan yang anda cari tanpa disadari ada di sekitar anda


Comments

Popular posts from this blog

Lagu Move on " I'll Be Over You - TOTO

Bagaimana Sikapmu Saat Nembak Cewek, Dia Bilang "Kita Temenan Aja?"

Mengapa Ada Orang Yang Suka Gonta Ganti Pacar?