Jatuh Cinta Itu Apaan Sih?
Terlalu sering kita mendengar istilah jatuh cinta. Mengapa orang harus jatuh sih bukannya terbang atau tersandung cinta? Mungkin karena diterjemahkan mentah-mentah dari Bahasa Inggris Fall in Love. Tapi sebenarnya jatuh cinta itu apa sih? Mari kita lihat beberapa kutipan yang terkait dengan persoalan jatuh cinta itu :
- Sebenarnya seseorang itu tidak jatuh cinta tetapi tumbuh bersama cinta yang merekah dalam hatinya.
- Jangan mencari cinta, biarkan cinta itu menemukanmu. Itulah mengapa jika dikatakan jatuh cinta karena kamu tidak memaksakan diri untuk jatuh tapi tiba-tiba saja terjatuh begitu saja saat melihatnya.
- Cowok jatuh cinta lewat matanya tapi cewek jatuh cinta lewat telinganya.
- Kalo kamu gak bisa mengeluarkan seseorang dari pikiranmu memang mungkin tempatnya di situ.
- Saya tidak takut jatuh cinta tapi takut jatuh cinta pada orang yang salah lagi.
- Kadang-kadang kita jatuh cinta pada orang yang salah, tapi orang yang "salah" itu membantu mempersiapkan kita untuk bertemu orang yang "benar". Orang yang benar / tepat kita temukan setelah beberapa kali belajar tentang orang yang salah.
- Cinta menjadi lemah kala seseorang meragukan pasangannya tapi cinta akan menjadi kuat kalau kamu memilih untuk mempercayai meski diantara begitu banyak keraguan tentangnya.
- Semakin banyak kamu bicara tentang seseorang semakin kamu jatuh cinta padanya.
- Jatuh cinta ketika kamu kamu bertemu seseorang dan langsung merasa "klik" dengannya seolah-olah kamu telah mengenalnya selama bertahun-tahun dan kamu merasa tidak perlu berpura-pura.
- Mereka bilang kalau mau membuat cewek jatuh cinta sama kamu, dia harus kamu buat tertawa. Tapi setiap kali dia tertawa yang tambah jatuh cinta justru kamu..
- Jatuh cinta itu gampang tapi mempertahankan cinta agar senantiasa bersemi, butuh waktu dan usaha kedua belah pihak.
- Kamu mungkin bakalan jatuh cinta pada tampangnya tapi akhirnya kamu harus hidup dengan karakter dan perilakunya bukan tampangnya, karena tampang itu beruah seiring waktu tapi karakter tidak.
- Saya tidak takut jatuh cinta tapi saya takut jatuh pada sesuatu yang saya pikir itu cinta.
- Tak ada orang yang jatuh cinta karena pilihan, orang jatuh cinta seketika dan begitu saja, bukan karena ia memilih untuk jatuh cinta. Sementara mempertahankan cinta tidak boleh begitu saja tanpa melakukan apa-apa. Mempertahankan cinta adalah pilihan yang diantu dengan usaha dan kerja keras pasangan.
- Jatuh cintalah pada saat kamu siap bukan pada saat kamu kesepian.
Comments
Post a Comment